Berthemakan “Pendidikan Untuk Anak Bangsa, PT WIKA Persero Rayakan HUT Ke-60 Di SMA Negeri 1 Pangururan

oleh -483 views
oleh
Berthemakan “Pendidikan Untuk Anak Bangsa, PT WIKA Persero Rayakan HUT Ke-60 Di SMA Negeri 1 Pangururan
Berthemakan “Pendidikan Untuk Anak Bangsa, PT WIKA Persero Rayakan HUT Ke-60 Di SMA Negeri 1 Pangururan
banner 750x250

PT WIKA Gelar Program WIKA MENGAJAR

SATYA BHAKTI ONLINE – PANGURURAN | Dengan thema “Pendidikan Untuk Anak Bangsa, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 dengan berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR).

Adapun Program “WIKA MENGAJAR” merupakan serangkaian program CSR  yang digelar Rabu (3/2/21) hingga Maret 2021 di SMA Negeri 1 Pangururan, Samosir dan di 60 wilayah proyek/pabrik WIKA se-Indonesia itu sebagai bentuk komitmen kepedulian dan perhatian perusahaan terhadap pendidikan Indonesia.

Dalam hal ini, dengan hadirnya Program “WIKA MENGAJAR” diharapkan bermanfaat untuk mempersiapkan kader-kader bangsa, anak-anak muda Indonesia dalam menciptakan karakter intelektual dan perubahan positif pola berfikir dan belajar selaras dengan perkembangan teknologi.

Terkait itu, Kepala SMA Negeri 1 Pangururan, Bilpon Simbolon, S.Pd, MM.  menuturkan, Program “WIKA MENGAJAR” merupakan bentuk kepedulian PT. WIKA terhadap pentingnya pendidikan di Indonesia, khususnya di SMA Negeri 1 Pangururan.

Sedangkan koordinator pelaksana Program “WIKA MENGAJAR” menuturkan,  tujuan dari kegiatan ini adalah agar WIKA dapat menginspirasi para siswa/siswi Sekolah Menengah Umum (SMU) melalui berbagai cerita tentang profesinya, serta menanamkan nilai kebaikan, kerja keras dan tekad yang kuat dalam membangun negeri melalui perannya sebagai generasi muda.

Selain itu, melalui salah satu Pilar CSR, yakni WIKA PINTAR, WIKA akan memberikan bantuan fasilitas belajar mengajar kepada sekolah atau lembaga pendidikan tempat di mana kegiatan “WIKA Mengajar Tahun 2021” berlangsung, ungkap koordinator pelaksana Program “WIKA MENGAJAR” itu.

Selanjutnya Koordinator Pelaksana WIKA Mengajar untuk SMA Negeri 1 Pangururan, Dirsa menjelaskan, Program “WIKA MENGAJAR” dinilai sangat bermanfaat untuk membangun pendidikan  berkualitas  bagi pribadi, karakter, dan mental para generasi muda, sehingga tumbuh kesiapan dan kepercayaan diri menghadapi tantangan global yang semakin berat di masa datang.

“WIKA percaya bahwa output pendidikan di SMA Negeri 1 Pangururan dan di Kabupaten Samosir pada umumnya akan menjadi sangat baik bilamana proses yang dilalui juga berjalan sebagaimana mestinya dengan dukungan dan partisipasi dari banyak pihak, termasuk siswa/siswi SMA sederajat  di Kabupaten Samosir yang sudah harus menentukan masa depan dengan memilih pendidikan yang lebih tinggi lagi,” Ungkap Dirsa

Semantara itu, Intelejen DPP Topan RI, M. Sianturi juga mengungkapkan, tujuan pelaksanaan Program “WIKA MENGAJAR” itu baik untuk semangat para siswa/i SMA Negeri 1 Pangururan.

Namun, tutur M Santuri, perlu diperhatikan Undang-undang Covid 19 di jajaran Kementerian Pendidikan yang melarang sistem belajar tatap muka.

“Apalagi informasinya bahwa Pangururan dikategorikan masuk Zona Merah”, ungkap M Sianturi.

Jika benar diperbolehkan belajar tatap muka, M Sianturi mempertanyakan, mengapa pihak sekolah tidak melaksanakan pola belajar dengan sistem yang sama seperti yang dilaksanakan PT. WIKA?

“Disini ada kerancuan tentang sistem pembelajaran tersebut dan akan dikonfirmasi ke Dinas Pendidikan Provsu tentang kebenaran nya”, pungkas M Sianturi

Berdasarkan pantauan, antusiasme seluruh sivitas sekolah, terutama para siswa, terlukis melalui semangat mereka atas sambangan dari PT Wijaya Karya Industri & Konstruksi (WIKA IKON) ini. (SB20/ARS)

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

banner 750x250
Bagikan ke :