SATYA BHKATI ONLINE.COM – [MEDAN] | Viral di media sosial (medsos) suntikkan vaksin kosong kepada siswa Sekolah Dasar (Dasar), seorang tenaga kesehatan (nakes) yang bertugas sebagai vaksinator diperiksa Polda Sumut.
Mendapat informasi, Polda Sumut mendalami rekaman video yang viral itu yang selanjutnya memeriksa pihak-pihak terkait.
Terkait itu, Kabid Humas Polda Sumut (Kombes Hadi Wahyudi) menuturkan, video tersebut direkam saat pelaksanaan vaksinasi anak usia 6 hingan 11 tahun yang digelar Polsek Medan Labuhan Polres Pelabuhan Belawan bekerja sama dengan RS Delima Martubung, Senin (17/01/22) di SD Wahidin Medan Labuhan.
Adapun video tersebut, ungkap Kombes Hadi Wahyudi direkam oleh orang tua korban berinisial K saat anaknya yang berinisial O (11) sedang divaksin.